Rabu, 01 Agustus 2012

Rekomendasi Konsumsi MAMA SOYA bagi yang Berpuasa

Bulan Ramadhan penuh berkah telah tiba. Seluruh umat Islam diwajibkan berpuasa sebulan penuh. Walau demikian, ada keringanan bagi ibu menyusui yang tidak sanggup untuk tidak berpuasa, yaitu dengan mengganti berpuasa di bulan lainnya atau dengan fidyah (setiap hari tidak berpuasa diganti dengan memberi makan 1 orang miskin).
Bagi bunda yang tetap mau dan sanggup berpuasa, khususnya jika si buah hati sudah mulai mendapat tambahan makanan/minuman pendamping selain ASI (sehingga bayi mendapat cukup asupan walau ASI mungkin berkurang), maka tentunya bunda perlu persiapan khusus, di antaranya adalah dengan konsumsi suplemen khusus ibu menyusui sehingga membantu meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI bunda.
Kami merekomendasikan bagi bunda menyusui yang tetap berpuasa, untuk tetap mengkonsumsi MAMA SOYA. Insya Allah MAMA SOYA membantu bunda mendapatkan tambahan gizi yang dibutuhkan selama menyusui. Kami menyarankan konsumsi 2 gelas MAMA SOYA dalam sehari, yaitu:
1 gelas ketika berbuka puasa,
dan 1 gelas ketika sahur atau sebelum masuk waktu Subuh.
Saran kami juga agar bunda sering minum air minum sehingga mencukupi kebutuhan minimal 8 gelas sehari (sejak waktu berbuka hingga waktu sahur). Sehingga jumlah cairan dalam tubuh dalam keadaan cukup untuk aktivitas bunda selama berpuasa.
Selamat berpuasa, dan semoga amal ibadah puasa bunda semua berpahala berlipat ganda di sisi Allah.

sumber : SHN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar